Berita

Polres Blora Gelontorkan 20 Tangki Air Bersih, Bantu Warga Kekeringan

Muriapos.com BLORA,- Dampak musim kemarau panjang mulai dirasakan masyarakat Blora, di beberapa wilayah di Blora, warga mulai kesulitan mendapatkan air bersih. Untuk itulah, Kamis,(05/07/2019) Kepolisian Resor Blora ( Polres Blora ) Polda Jateng menyalurkan bantuan air bersih kepada warga. Kegiatan ini adalah salah satu rangkaian dalam Rangka Peringatan Hari Bhayangkara ke 73 Polres Blora.

Kapolres Blora AKBP Antonius Anang,S.I.K.,M.H melalui Kasat Narkoba AKP Suparlan mengungkapkan bahwa bantuan air bersih ini akan di lakukan di 10 desa yang dipandang sulit mendapatkan air bersih. “Polres Blora Ingin memberikan sumbangsih terhadap masyarakat blora,karena akhir – akhir ini,sudah musim kemarau, banyak masyarakat di Blora yang membutuhkan air bersih.” Ucap Kasat Narkoba.

Kasat Narkoba membeberkan bahwa rencananya akan di gelontorkan 20 tangki air bersih untuk warga yang terkena dampak kekeringan. “Rencana ada 10 desa yang akan mendapat bantuan, dimana tiap 1 desa akan mendapatkan 2 tangki.” Beber Suparlan.

Lebih lanjut Suparlan mengatakan bahwa desa yang dipilih adalah desa yang benar – benar kesulitan air bersih, sehingga bantuan tepat sasaran. “10 Desa yang dipilih adalah yang benar – benar membutuhkan, sehingga bantuan tepat sasaran, dan hari ini rencana kita salurkan di Kelurahan Kauman, Kelurahan Tambahrejo, Desa Kamolan , Desa Jepangrejo Dan di wilayah Kecamatan Banjarejo.” Imbuh Suparlan.

Sementara itu Dendro Bayu Aji,SH Kasi Kesra Kelurahan Tambahrejo mengapresiasi positif atas bantuan air bersih yang telah di berikan kepada warganya.”Alhamdulilah, kami mewakili warga mengucapkan terimakasih kepada Polres Blora, tentunya sangat bermanfaat bagi warga.” Ucap Kasi Kesra Tambahrejo.

Kasi Kesra berharap agar kegiatan seperti ini rutin dilaksanakan, bukan hanya saat Hari Bhayangkara.”Warga berharap bantuan air bersih rutin di berikan, karena warga sangat membutuhkan terutama di musim kemarau panjang.” Tambah Kasi Kesra.

Penyaluran bantuan air bersih polres Blora akan dilaksanakan dua hari, dikarenakan wilayah desa yang jauh dan terpencar, sehingga membutuhkan waktu lama.”Penyaluran air bersih dimungkinkan sampai dua hari, jadi satu hari kita maksimalkan untuk bantuan di lima desa.” Tandas Kasat Narkoba.(BRT)

dim0721brotoseno

Share
Published by
dim0721brotoseno

Recent Posts

Pos Mamba Yonif 509 Kostrad menggelar Jumat Berkah di Depan Pos

  Intan Jaya, muriapos.com - Satgas Pamtas Mobile Yonif 509 Kostrad menggelar kegiatan pengobatan gratis…

5 jam ago

Dandim Pati Pimpin Acara Korp Raport Pindah Satuan, Ini Penekanan Dandim

PATI-MURIAPOS.COM Dua personel Prajurit Kodim Pati hari ini dilepas oleh Komandan Kodim 0718/Pati Letkol Inf…

9 jam ago

Dandim 0718/Pati Menghadiri Rapat Koordinasi PAT Dipimpin Plt. Sekjen Kementan Republik Indonesia

PATI-MURIAPOS.COM Bertempat di Balai Pengujian Standar Instrumen (BPSI) Lingkungan Pertanian kecamatan Jaken kabupaten Pati Jawa…

20 jam ago

Dandim 0718/Pati Tanam Padi Bersama Sekjen Kementan Republik Indonesia Dan Para Petani Di Jakenan

PATI-MURIAPOS.COM Komandan Kodim 0718/Pati Letkol Inf Jon Young Saragi, S. Sos mendampingi kunjungan kerja Plt.…

20 jam ago

Danmenarmed 2 Kostrad Sambangi Batalyon Armed 1 Roket Ajusta Yudha

Malang, muriapos.com - Danmenarmed 2/PY/2 Kostrad Letkol Arm Siswo Budiarto, S.I.P., M.M., M.I. Pol yang…

1 hari ago

Wadan Koharmatau: Pimpin Ziarah Rombongan Bakorda Bandung Sambut HUT Ke-78 TNI AU

Bandung, muriapos.com - Wakil Komandan Komando Pemeliharaan Materiel TNI AU (Wadan Koharmatau) Marsma TNI Talawide,…

2 hari ago