Berita

Paguyupan Ngapak Peduli Kekeringan Wilayah Pati

Pati, muriapos.com – Paguyuban  Banyumasan/Kulonan  yang berdomisili di Pati hari ini mengadakan droping air bersih di dua desa yang berada di Kecamatan Jakenan Pati. Dua desa tersebut adalah Desa Kebonturi dan Desa Sendangsoko. Sabtu (16/9/2023)

Dipimpin langsung ketua Paguyuban Banyumasan/Kulonan H. Marsel bersama anggotanya mengawal langsung droping air di dua desa wilayah Kecamatan Jakenan. Dengan delapan truk tangki air yang disiapkan langsung dibagi di dua desa tersebut.

Menurut H. Marsel kegiatan ini sebagai wujud kepedulian paguyuban akan warga sekitar terutama di wilayah yang saat ini dilanda kekeringan.

” Kami hari ini mendistribusikan 8 truk tangki air untuk membantu saudara kami yang tengah membutuhkan air bersih dan tidak menutup kemungkinan lain waktu kita juga akan mengadakan droping lagi,” ungkap H. Marsel.

Haryadi salah satu anggota paguyuban ini  menambahkan bahwa droping air ini juga melibatkan Babinsa setempat sehingga droping ini tepat sasaran.

” Kami berkomunikasi dengan Koramil 05/Jakenan dan Babinsa sehingga  droping air ini dapat tersalurkan dengan baik dan tepat,” ungkap Hartadi.

Perlu diketahui beberapa bulan ini wilayah Kabupaten Pati terdampak kekeringan. Selain Kecamatan Jakenan ada beberapa lagi yang juga terdampak antara lain Kecamatan Jaken, Kecamatan Pucakwangi, Kecamatan Winong, Kecamatan Gabus. Musim kemarau tahun ini sangat dirasakan warga terutama di kecamatan tersebut yang tiap tahunnya bisa dipastikan terdampak kekeringan. (har)

 

m@s

Share
Published by
m@s

Recent Posts

Peserta Karnaval Menjadi Korban Pelecehan Segerombolan Pemuda 

Pati, muriapos.com - Seorang remaja perempuan peserta karnaval di Kabupaten Pati, Jawa Tengah diduga menjadi…

10 jam ago

Irjen Pol Ahmad Luthfi Tekankan Peran Masyarakat Penting Dalam Pengamanan Pilkada 2024

Irjen Pol Ahmad Luthfi Tekankan Peran Masyarakat Penting Dalam Pengamanan Pilkada 2024 JATENG, MURIAPOS.COM Dalam…

1 hari ago

Baliho Dukungan Ahmad Luthfi Maju Pilgub Jateng Bertebaran Sampai di Pelosok Perkampungan Kabupaten Pati

PATI, MURIAPOS.COM Baliho Dukungan Ahmad Luthfi Maju Pilgub Jateng Bertebaran di wilayah Kota sampai pelosok…

2 hari ago

Program Pengerukan Sungai Juwana 2 Segera Dimulai, Petani Sukolilo dan Kayen Bernafas Lega

Program Pengerukan Sungai Juwana 2 Segera Dimulai, Petani Sukolilo dan Kayen Bernafas Lega PATI, MURIAPOS.COM…

2 hari ago

TMMD Sengkuyung III 2024 Dibuka, Dua Desa Ini Yang Dapat Bantuan

PATI-MURIAPOS.COM TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) Sengkuyung di wilayah kabupaten Pati kembali digulirkan di dua…

2 hari ago

Dandim 0718/Pati Berikan Wejangan Dan Wawasan Kebangsaan Di SMAN 1 Pati

PATI-MURIAPOS.COM SMAN 1 Pati menggelar kegiatan Masa Pengenalan Lingkungan Sekolah (MPLS) kepada 410 siswa baru.…

4 hari ago