Berita

TNI AL Serahkan Bantuan Korban Bencana Alam Bandung

Jakarta, muriapos.com — Sebagai wujud kemanunggalan TNI Angkatan Laut (TNI AL) bersama dengan masyarakat, Pangkalan TNI Angkatan Laut (Lanal) Bandung menyerahkan bantuan sosial kepada korban bencana tanah bergerak di Kampung Cigombong, Desa Cibedug, Kec. Rongga, Kab. Bandung Barat. Rabu (06/03).

“Ini merupakan wujud kepedulian sosial TNI AL terhadap masyarakat yang tertimpa bencana dan dimaksudkan untuk membantu korban bencana alam yang terjadi”, ungkap Komandan Lanal Bandung Kolonel Laut (KH/W) Dr. Renny Setiowati.

Pada kesempatan tersebut Danlanal Bandung meninjau langsung titik lokasi terdampak bencana, serta menghimbau agar masyarakat selalu waspada mengingat lokasinya yang masih rawan.

“Kami dari TNI AL menyerahkan secara langsung bantuan dari Kepala Staf Angkatan Laut dan diharapkan bantuan tersebut dapat meringankan beban bagi para korban bencana di Kampung Cigombong,” jelas Kolonel Laut Renny Setiowati pada perwakilan masyarakat.

Bantuan yang diserahkan dalam kesempatan itu berupa selimut, baju hangat, mie instan, biskuit, air mineral, Pampers bayi, obat-obatan serta kontainer paket lengkap dan diterima langsung oleh Kalakhar BPBD Kabupaten Bandung Barat.

Senada dengan itu, diberbagai kesempatan Kepala Staf TNI Angkatan Laut (Kasal) Laksamana TNI Dr. Muhammad Ali menyampaikan bahwa Prajurit Jalasena harus selalu hadir di tengah rakyat, terlebih di wilayah yang sedang mengalami musibah akibat bencana alam. (Dispenal)

 

m@s

Share
Published by
m@s

Recent Posts

Pastikan Hasil TMMD Baik, Dandim Pati Cek Langsung Ke Lokasi

PATI-MURIAPOS.COM Komandan Kodim 0718/Pati Letkol Inf Jon Young Saragi, S.Sos melaksanakan pengecekan terhadap hasil pekerjaan…

2 hari ago

Dandim Pati Berikan Pembekalan Kepada Kades Dan Lurah Se Kabupaten Pati Jelang Pilkada 2024

PATI-MURIAPOS.COM Menjelang pemilihan kepala daerah (Pilkada) tahun 2024 yang akan digelar tidak lama lagi, Dandim…

2 hari ago

TNI Bersama Masyarakat Terus Kebut Betonisasi Jalan TMMD Sengkuyung Desa Karangrowo Jakenan

PATI-MURIAPOS.COM Memasuki hari ke-14 Selasa, 15 Oktober 2024 pada pelaksanaan TMMD Sengkuyung Tahap IV Tahun…

4 hari ago

Kodim Pati Gandeng Perhutani Berikan Penyuluhan Kegiatan Non Fisik TMMD

PATI-MURIAPOS.COM Kodim Pati kembali menggelar kegiatan penyuluhan bertempat di balaidesa Karangrowo kecamatan Jakenan kabupaten Pati…

4 hari ago

Kaesang Cicipi Nasi Gandul, Ajak Warga Pati Pilih Sudewo-Chandra

Pati, 10 Oktober 2024 – Ketua Umum Partai Solidaritas Indonesia (PSI), Kaesang Pangarep, melakukan kunjungan…

1 minggu ago

Kodim Pati Gandeng Disdagperin Dan BPBD Dalam Kegiatan Non Fisik TMMD Di desa Karangrowo

PATI-MURIAPOS.COM Kodim 0718/Pati kembali menggandeng dinas instansi dibawah jajaran Pemda kabupaten Pati dalam rangka kegiatan…

1 minggu ago