Kamis, Januari 22, 2026

Pantura Pati–Juwana Tergenang Banjir, Satlantas Polresta Pati Berlakukan Rekayasa Lalu Lintas 24 Jam


 
Pantura Pati–Juwana Tergenang Banjir, Satlantas Polresta Pati Berlakukan Rekayasa Lalu Lintas 24 Jam

Pati – PATINEWSCOM

Satuan Lalu Lintas (Satlantas) Polresta Pati melakukan pengamanan, pengaturan, dan rekayasa lalu lintas di jalur Pantura Pati–Juwana menyusul adanya genangan banjir di sejumlah titik, Kamis (22/1/2026). Kegiatan dilakukan secara intensif selama 24 jam hingga kondisi jalan kembali normal.

Kapolresta Pati melalui Kasat Lantas Polresta Pati Kompol Riki Fahmi Mubarok mengatakan, genangan air terpantau di dua titik utama, yakni di Jalan Pati–Juwana KM 4,5 tepatnya di sekitar SPBE dengan ketinggian air sekitar 5 sentimeter sepanjang 100 meter, serta di KM 5 sekitar PT Bumi Indo dengan ketinggian air 10–15 sentimeter sepanjang 150 meter.
"Dua titik ini menjadi fokus pengamanan kami karena berada di jalur nasional dengan volume kendaraan cukup tinggi," kata Kompol Riki.

Meski terdapat genangan, arus lalu lintas secara umum masih terpantau lancar dari semua arah, baik dari Timur, Barat, maupun Lingkar Selatan. Tidak ditemukan antrean panjang kendaraan di lokasi.
"Untuk saat ini situasi lalu lintas masih terkendali, belum ada kemacetan signifikan," ujarnya.

Kompol Riki menegaskan, personel Satlantas disiagakan penuh untuk mengantisipasi perubahan situasi, terutama jika debit air meningkat. Sebanyak 30 personel diterjunkan secara bergiliran di lapangan.
"Kami melaksanakan pengaturan lalu lintas secara terus menerus agar pengguna jalan tetap aman dan nyaman," jelasnya.

Selain pengaturan, Satlantas juga menyiapkan skema rekayasa dan pengalihan arus jika sewaktu-waktu terjadi perlambatan atau antrean kendaraan akibat genangan yang bertambah.
"Apabila kondisi memburuk, kami siap melakukan pengalihan arus untuk mencegah kemacetan dan kecelakaan," tegas Kompol Riki.

Menurutnya, faktor kerusakan jalan juga menjadi perhatian, karena genangan air berpotensi menutup lubang di badan jalan yang membahayakan pengendara.
"Kami sudah berkoordinasi dengan BBPJN melalui PPK 3.2 untuk penambalan jalan berlubang secara berkala," katanya.

Kompol Riki juga mengimbau para pengendara, khususnya kendaraan roda dua dan kendaraan berat, agar meningkatkan kewaspadaan saat melintas di lokasi genangan.
"Pengguna jalan kami minta mengurangi kecepatan, menjaga jarak aman, dan mengikuti arahan petugas di lapangan," imbaunya.

Ia menambahkan, Satlantas Polresta Pati akan terus melakukan pemantauan hingga banjir benar-benar surut dan kondisi jalan kembali normal sepenuhnya.

"Kami berkomitmen menjaga kelancaran arus lalu lintas sekaligus keselamatan masyarakat di jalur Pantura," pungkas Kompol Riki.

 #pati #virals #fyp #story #jangkauansemuaorang

SHARE THIS

Author:

0 komentar: